THANK YOU FOR VISIT MY BLOG

Friday, October 2, 2009

Gugusan Pulau Loloda Kepulauan Keindahan Di Jantung “Coral Triangle”

Catatan dari buku Exotic Small Islands


Gugusan Pulau Loloda Kepulauan adalah salah satu gugusan pulau di Kabupaten Halmahera Utara, Provinsi Maluku Utara --yang terkenal dengan keindahan bawah lautnya. Terletak persis di jantung kawasan “Segitiga Karang” atau “Coral Triangle”, wilayah yang memiliki keanekaragaman hayati tertinggi di dunia. Wilayah ini memiliki 30% dari terumbu karang dunia, 76% spesies karang, dan hampir 40% spesies ikan karang dunia. Halmahera Utara, termasuk gugusan pulau Loloda Kepulauan yang berada di bibir Pasifi k, berada persis dalam wilayah pertemuan Samudra Hindia dan Samudra Pasifi k, sehingga spesies karang serta ikan karang di daerah ini sangat mencengangkan. Penelitian yang dilakukan oleh Conservation International (CI) Indonesia, The Nature Conservacy, dan WWF Indonesia pada bulan April 2008 di Halmahera Utara, menemukan 460 spesies karang dan 975 spesies ikan terumbu karang. Terdapat pula 147 spesies krustasea, termasuk 26 spesies udang mantis, serta 42 spesies ekinodermata. Penemuan tersebut menjadikan gugusan pulau Loloda Kepulauan dan perairan di Halmahera Utara sebagai salah satu taman laut paling beragam di dunia.

1 comment:

Anonymous said...

ngoji lo loloda manyawa.... jelasnya Tuakara... loloda Kepulauan memang kaya akan berbagai macam biota laut. tapi sayang banyak yang dirusak krn bom ikan